Semakin Banyak Bisnis di Indonesia Memilih Serviced Office & Coworking Space
/Covid-19 jelas mempercepat adopsi budaya kerja jarak jauh oleh perusahaan-perusahaan di Indonesia. Perusahaan mulai menyadari manfaat budaya kerja jarak jauh. Kerja jarak jauh memungkinkan perusahaan menikmati penghematan biaya operasional; karyawan juga mendapat manfaat dari memiliki keseimbangan kehidupan kerja yang lebih baik dan produktivitas yang lebih tinggi. Dalam masa ekonomi yang tidak menentu ini, banyak perusahaan juga tidak mau berkomitmen pada sewa kantor tradisional yang biasanya lebih lama dan tidak fleksibel. Belum lagi komitmen waktu dan finansial yang dibutuhkan untuk melakukan fit out ruang kantor.
Untuk beberapa perusahaan, budaya kerja jarak jauh menjadi pergeseran permanen. Namun, meski sebagian besar tenaga kerja bekerja secara remote, tidak bisa dipungkiri bahwa perusahaan masih membutuhkan “basecamp” dimana karyawan bisa berkumpul kapanpun mereka perlu mengadakan rapat atau diskusi dengan rekan kerja mereka. Inilah salah satu alasan mengapa banyak dari perusahaan ini mulai mengecilkan kantor besar mereka dan beralih ke kantor pribadi di coworking space dan serviced office Jakarta.
Dengan pindah ke private office di coworking space, perusahaan juga tidak perlu mempekerjakan staff pendukung seperti manajer kantor, resepsionis atau office boy karena akan disediakan oleh operator coworking space. Perusahaan hanya perlu memiliki staf penting dalam daftar gaji mereka dan tim mereka dapat sepenuhnya memfokuskan waktu dan energi mereka untuk mengembangkan bisnis. Selain itu coworking space juga menyediakan fasilitas dan layanan untuk menunjang bisnis seperti meeting room, event space, phone booths, full stock pantry, free kopi & teh dan air mineral, dan lainnya. Di sini, di Avenue8, kami bahkan menyediakan Layanan Concierge kepada semua anggota kami untuk membantu mereka dengan tugas-tugas kecil yang perlu mereka lakukan.
——————————————-
Experience The Avenue8 Advantage today. Contact us for any Private Office, Coworking Space, Virtual Office, Meeting Room, and Event Space inquiries.
As featured on: The Jakarta Post, Daily Social, Detik, Tech in Asia, and more.