Sewa Kantor di Jakarta Pusat | Tamansari Parama Boutique Office
/Gedung Tamansari Parama adalah gedung Boutique Office berletak di Jl KH Wahid Hasyim no 84, sekitar 300m dari persimpangan Jl MH Thamrin dan Jl KH Wahid Hasyim. Boutique Office seperti Tamansari Parama kian dicari konsumen karena Boutique Office menawarkan pelayanan yang cukup unik ke konsumen. Antara lain, dengan ukuran yang tidak sebesar gedung-gedung raksasa yang seperti di SCBD, sehingga dapat memberikan pelayanan yang lebih detail dan menjaga keamanan kawasan gedung kantor dengan lebih baik. Lalu apa saja kelebihan sewa kantor di Tamansari Parama Boutique Office? Mari kita simak berikut:
Lokasi Bebas Ganjil Genap
Jika anda ingin sewa kantor di Jakarta, selain design yang nyaman, lokasi dan akses gedung kantor tersebut juga tentu nya sangat penting. Dalam berberapa tahun terakhir, pemeritah DKI Jakarta mengimplementasi peraturan ganjil genap di berbagai jalan utama khusus nya di pusat kota. Hampir semua gedung perkantoran di area CBD Jakarta masuk ke lokasi ganjil genap. Untung nya, Tamansari Parama Boutique Office yang berletak di Jl. KH. Wahid Hasyim, masih masuk area yang bebas dari peraturan Ganjil-Genap. Walaupun tidak dikenakan peraturan ganjil genap, bukan berarti Tamansari Parama tidak memiliki lokasi yang strategis. Melainkan itu, Tamansari Parama hanya berjarak 300 meter dari persimpangan Thamrin dan Wahid Hasyim dan berletak sangat dekat dengan pusat bisnis and perbelanjaan di Jakarta Pusat.
Dekat Dengan Berbagai Sarana Transportasi (Transjakarta, KRL, MRT)
Memiliki akses baik ke sarana transportasi umum sangat penting bagi perusahaan untuk menarik talenta yang unggul. Dengan lokasi nya yang strategis, jarak ke berbagai macam sarana transportasi ibukota (Transjakarta, KRL, MRT) dapat ditempuh dengan berjalan kaki dari Tamansari Parama Boutique Office. Contohnya, jarak dari Stasiun Gondangdia ke Tamansari Parama Office hanya 700m (8 menit jalan kaki), dari halte Trans Jakarta Sarinah ke Tamansari Parama Office hanya 600m (8 menit jalan kaki), dan dari Stasiun MRT Bunderan HI ke Tamansari Parama hanya 1km (5 menit via motor).
Harga Sewa Kantor Yang Terjangkau
Walaupun Tamansari Parama memiliki lokasi yang strategis, bukan berarti harga sewa di Tamansari Parama tidak terjangkau. Ini dikarenakan kehadiran nya serviced office dan coworking space di Tamansari Parama – Avenue8 Offices. Dengan kehadiran nya serviced office dan coworking space, perusahaan-perusahaan kini bisa menyewa kantor sesuai kebutuhan masing-masing dan tidak perlu investasi dana yang besar untuk menyewa dan renovasi kantor. Contohnya, Avenue8 Offices menawarkan berbagai private office yang fully furnished lengkap dengan fasilitas penunjang (meeting room, lounge, pantry, phone booths) mulai untuk dari 1 orang sampai dengan 10 orang. Dengan berbagi workspace dengan perusahaan-perusahaan lain, Anda tentunya bisa mendapatkan harga sewa yang lebih terjangkau.
Dikelilingi Banyak Restaurant & Café.
Daerah Wahid Hasyim, Menteng, Jl Sabang, dan Kebon Sirih memang dikenal sebagai pusat kuliner di Jakarta Pusat. Di sekitar gedung Tamansari Parama pun banyak opsi-opsi makan siang ataupun malam dengan klien yang bisa memenuhi budget apa pun. Contohnya, jika anda ingin menjamu client penting, bisa ke Ocha & Bella, Plataran Menteng, Seribu Rasa Menteng, Bunga Rampai, atau L’avenue, dll. Untuk makan siang sehari-sehari , banyak sekali opsi makanan yang ramah budget di daerah Jl Sabang, seperti Claypot Popo, Woku Blakangan, Sate Jaya Agung, Sate Pak Heri, Bubur Ayam & Nasi Goreng Pak Roby, Nasi Goreng Kebon Sirih, dll. Jika Anda sedang suntuk di tengah hari, di keliling gedung Tamansari Parama juga banyak sekali café yang trendy seperti Upnormal Coffee Roasters, pusat kuliner Shophaus, Caribou Coffee, dll.
Fasilitas Meeting Kelas Dunia
Daerah Wahid Hasyim Menteng sudah lama dikenal sebagai pusat meeting di Jakarta Pusat. Dengan banyak nya hotel di Jl KH Wahid Hasyim, perusahaan yang berdomisili di Tamansari Parama juga dapat menikmati fasilitas ini dengan mudah. Hotel-hotel di sekitar Tamansari Parama seperti Hotel Morissey, Hotel Aloft, Hotel Aone, Hotel Ashley dll memiliki fasilitas meeting yang terkemuka. Di dalam gedung Tamansari Parama pun juga ada fasilitas meeting room yang professional dan nyaman yang disediakan oleh Avenue8 Offices. Meeting Room di Avenue8 Offices juga dilengkapi fasilitas-fasilitas seperti alat presentasi (monitor, projector, infocus, whiteboard, flipchart dll), unlimited wifi, free flow coffee tea water, layanan concierge, dll. Avenue8 Offices juga menawarkan paket meeting yang fleksible, dan penyewaan meeting room bisa dimulai dari 1 jam saja. (Further Reading: Meeting Rooms - Coworking Space vs Hotels Pros and Cons)
——————————————-
Experience The Avenue8 Advantage today. Contact us for any Private Office, Coworking Space, Virtual Office, Meeting Room, and Event Space inquiries.
As featured on: The Jakarta Post, Daily Social, Detik, Tech in Asia, and more.